Panitia KOMKIA 2025 turut ambil bagian dalam Misa khusus untuk penutupan Bulan Rosario bersama komunitas Indonesian Catholic Family (ICF) di Marian Valley, Witheren, Queensland. Acara yang berlangsung dengan penuh khidmat ini diawali dengan doa rosario bersama di Kapel Indonesia, tempat yang selalu menjadi pusat devosi umat Katolik Indonesia di Australia.

Acara dimulai dengan doa rosario di Kapel Indonesia di Marian Valley, yang dikelilingi oleh keindahan alam dan keheningan. Doa rosario ini diiringi dengan lantunan doa penuh syukur dan permohonan, mengingatkan semua yang hadir akan kekuatan doa Bunda Maria dalam hidup umat Katolik. Bagi para panitia KOMKIA, momen ini juga menjadi kesempatan untuk mendoakan persiapan acara KOMKIA 2025 agar berjalan lancar dan memberi dampak positif bagi para peserta.

Para panitia KOMKIA bersama anggota ICF lainnya menyatukan doa dan harapan bagi kesuksesan KOMKIA 2025 yang akan diselenggarakan di Sunshine Coast pada September tahun depan. Perayaan ini tidak hanya menjadi momen refleksi bagi para panitia, tetapi juga memperkuat semangat pelayanan dan kebersamaan di antara mereka sebagai satu komunitas Katolik.
Setelah doa rosario, seluruh umat mengikuti Misa penutupan Bulan Rosario. Dalam homilinya, RP Ignasius Sibar, MI, menyampaikan pesan tentang pentingnya ketekunan dalam doa dan keteladanan Bunda Maria bagi kehidupan sehari-hari. Kebersamaan di Marian Valley ini menjadi momen berharga bagi para panitia KOMKIA 2025. Selain memperdalam iman, acara ini juga menguatkan tekad mereka dalam mempersiapkan KOMKIA sebagai wadah yang membangun dan menguatkan Orang Muda Katolik Indonesia di Australia.
Leave a Reply